All About Raid (Part VIII: Black Dragon)

Semua Tentang Raid Unison Server Seal Online Blade of Destiny

Raid Black Dragon, Unison Server, Seal Online Blade of Destiny (BoD)
Seal BoD Journey - Akhirnya sampai juga di pembahasan terakhir tiap-tiap map Raid Unison Server, game online Seal Online Blade of Destiny. Pada postingan kali ini, saya akan memberikan pembahasan mengenai Raid Black Dragon.

Map terakhir dari Raid di Unison Server adalah Raid Black Dragon. Raid kali ini merupakan Raid dengan tingkat kesulitan tertinggi daripada Raid-raid sebelumnya. Raid Black Dragon juga merupakan raid terseru yang bisa kalian alami, jika kalian memiliki banyak anggota party.

Raid Black Dragon juga sama seperti Raid Scariel, dimana kalian tidak diberikan pilihan untuk memilih tingkat kesulitan A, B, atau C. Ketika kalian memilih untuk masuk ke Raid Black Dragon, kalian akan langsung diteleport ke map Raid tersebut. Syarat level untuk bisa mengikuti Raid ini adalah antara level 10 sampai dengan level 251

Raid Black Dragon

Kalian akan berhadapan dengan monster bernama Huge Mud Sentinel yang berlevel 290 pada saat kalian masuk ke dalam Raid Black Dragon. Raid ini memerlukan kerjasama anggota party yang kompak, karena bisa membuat kalian stress jika gagal.

Seperti yang sudah saya singgung sedikit diatas, Raid ini tidak mempunyai tingkat kesulitan A, B, atau C, melainkan tingkat kesulitannya diatur mengikuti jumlah anggota party dan level anggota party. Semakin banyak dan tinggi level anggota party yang masuk ke dalam Raid ini, semakin sulit juga monster-monster yang akan kalian hadapai nantinya.

Raid Black Dragon juga sama dengan Raid Scariel, monster / Boss yang akan kalian hadapi akan berubah-ubah bentuknya. Untuk itu, saya akan memberikan pembahasan mengenai tiap perubahan dan sekaligus tips di akhir pembahasan.

Sebelum memulai, perlu saya ingatkan terlebih dahulu, mengenai beberapa hal yang akan kalian temui di dalam map Black Dragon. Untuk bisa menyerang monster Mud (Archer / Knight), kalian harus menekan tombol "tab + w" di keyboard PC atau laptop kalian.

Di dalam map Raid Black Dragon juga terdapat trap atau jebakan yang dapat memberikan sejumlah damage ke karakter kalian. Trap tersebut berbentuk lingkaran berwarna hitam. Pada saat karakter kalian berada di atas lingkaran tersebut, trapnya akan aktif dengan sendirinya.

Huge Mud Sentinel

Huge Mud Sentinel, Raid Black Dragon, Unison Server, Seal Online Blade of Destiny (BoD)
Monster inilah yang harus kalian kalahkan pertama kali pada saat memasuki map Raid Black Dragon. Huge Mud Sentinel dikelilingi oleh monster Mud Knight yang berukuran lebih kecil dan Mud Archer di lingkaran terluar map tersebut.
Mud Knight, Raid Black Dragon, Unison Server, Seal Online Blade of Destiny (BoD)
Mud Archer memiliki jumlah HP sebanyak 5.000.000 points, Attack Power 18.897 points, dan Defense 1069 points. Mud Knight memiliki HP sebanyak 7.209.000 points, Attack Power 16.093 points dan Defense 1151 points.
Mud Archer, Raid Black Dragon, Unison Server, Seal Online Blade of Destiny (BoD)
Huge Mud Sentinel yang harus kalian kalahkan hanya memiliki total HP sebanyak 1000 points, Attack Power 17.465 dan Defense 1152 points. Meskipun darah atau HPnya hanya sedikit, monster ini memiliki tingkat hindaran yang tinggi.

Setelah kalian berhasil mengalahkan Huge Mud Sentinel, monster tersebut akan berubah menjadi Black Dragon. Pada saat perubahan terjadi, akan ada cut scene yang menampilkan Black Dragon memutari area sekeliling map Raid.

Black Dragon 1st Form

1st Form adalah bentuk pertama setelah Huge Mud Sentinel berubah bentuk. Naga Hitam akan muncul di layar kalian yang memiliki level 300. Monster ini memliki total HP sebanyak 361.053.000 points, dengan Attack Power 25.199 points dan Defense 1767 points.

Black Dragon 1st Form memiliki tipe serangan aktif single dan bisa melakukan summon anak buah pada saat HP nya berkurang 1/10 dari total keseluruhan. Anak buah yang disummon oleh Black Dragon 1st Form adalah Mud Acher dan Mud Knight yang berlevel 290.

Black Dragon 1st Form juga memiliki beberapa special skill yang sering digunakan untuk mengalahkan karakter kalian. Terdapat 6 Special Skill yang sering digunakan oleh monster ini. Special skill tersebut adalah:
  • Special Skill 1 : Dragon Breath, yang memberikan damage secara berkelanjutan ke karakter.
  • Special Skill 2 : Mengurangi AP karakter menjadi 0 points dalam seketika.
  • Special Skill 3 : Serangan range yang berbentuk seperti api dan memberikan damage ke karakter.
  • Special Skill 4 : One Hit KO. HP karakter langsung habis seketika.
  • Special Skill 5 : Karakter yang menyerang diteleport mendekati Black Dragon.
  • Special Skill 6 : Semua karakter akan diteleport ke tengah map.
Ketika darah atau HP Black Dragon 1st Form berkurang 1/3, monster ini akan mulai berubah bentuk ke tahap selanjutnya. Black Dragon 1st Form bisa berubah menjadi Red Dragon, Blue Dragon, Black Dragon 2nd Form, Silver Dragon ataua Golden Dragon. Perubahan ini bersifat random.

Red Dragon

Red Dragon, Raid Black Dragon, Unison Server, Seal Online Blade of Destiny (BoD)
Salah satu perubahan dari Black Dragon 1st Form ini memiliki Attack Power sebesar 25.703 points dan Defense 1802 points. Red Dragon akan memanggil anak buah yang berbentuk seperti monster Bell ukuran jumbo. Red Dragon juga memiliki 7 Special Skill, yaitu:
  • Special Skill 1 : Dragon Breath, yang memberikan damage secara berkelanjutan ke karakter.
  • Special Skill 2 : Mengurangi AP karakter menjadi 0 points dalam seketika.
  • Special Skill 3 : Serangan range yang berbentuk seperti api dan memberikan damage ke karakter.
  • Special Skill 4 : One Hit KO. HP karakter langsung habis seketika.
  • Special Skill 5 : Karakter yang menyerang diteleport mendekati Red Dragon.
  • Special Skill 6 : Semua karakter akan diteleport ke tengah map.
  • Special Skill 7 : Memberikan Defense tambahan kepada Red Dragon.

Anak buah yang dipanggil oleh Red Dragon, memiliki level 285 dengan total HP sebanyak 12.500.000 points, Attack Power 16.093 points dan Defense 1151. Bell ukuran jumbo ini juga mempunyai atribut atau berelemen air.
Bell Jumbo, Raid Black Dragon, Unison Server, Seal Online Blade of Destiny (BoD)
Setelah 60 detik disummon oleh Red Dragon, Bell ukuran jumbo akan memanggil anak buahnya yang berukuran mini. Bell mini memiliki total HP sebanyak 240.000 points, Attack Power 10.559 points, dan Defense 1 points.

Agak aneh memang melihat Defense dari Bell mini, tapi jangan dianggap remeh, karena ketika Bell mini dikalahkan, monster ini akan meninggalkan trap atau perangkap maut. Trap tersebut berada tepat di posisi Bell mini yang dikalahkan, dan jika karakter kalian berada di atas trap tersebut, karakter kalian akan langsung KO.
Patung gagal, Raid Black Dragon, Unison Server, Seal Online Blade of Destiny (BoD)
Ketika kalian gagal dalam mengalahkan Red Dragon, monster ini akan berubah menjadi patung monster yang tidak akan menyerang kalian. Patung ini memiliki HP 5.000.000 points, Attack Power 1 points dan Defense 1 Points.

Blue Dragon

Blue Dragon, Raid Black Dragon, Unison Server, Seal Online Blade of Destiny (BoD)
Perubahan yang bisa terjadi selanjutnya dari Black Dragon 1st Form adalah Blue Dragon. Monster ini memiliki Attack Power 25.955 points dan Defense 1820 points. Sama seperti Red Dragon, Blue Dragon bisa memanggil bantuan dengan mensummon Bell ukuran jumbo.

Special Skill dari Blue Dragon sama seperti Red Dragon, tidak ada perbedaan yang signifikan. Yang berbeda mungkin warna dari Dragonnya saja, Merah dan Biru. Ketika kalian gagal mengalahkan Blue Dragon, akan muncul patung peringatan kegagalan kalian.

Black Dragon 2nd Form

Perubahan random berikutnya adalah Black Dragon 2nd Form. Monster ini memliki Attack Power yang lebih besar dari Black Dragon 1st Form, yaitu 26.459 points dan defense 1855 points. Black Dragon 2nd Form juga bisa memanggil Bell jumbo untuk membantunya.

Special Skill dari Black Dragon 2nd Form berjumlah 8 jenis. 7 jenis pertama sama seperti Red dan Blue Dragon, dan ditambah dengan 1 Special Skill yang memiliki efek seperti petir. Ketika karakter kalian terkena skill ini, karakter kalian akan langsung KO.

Pada saat kalian gagal juga di tahap Black Dragon 2nd form, monster ini akan mengejek kalian dengan berubah menjadi patung kenang-kenangan untuk memperingati kegagalan kalian dalam mengalahkannya.

Silver Dragon

Silver Dragon, Raid Black Dragon, Unison Server, Seal Online Blade of Destiny (BoD)
Salah satu perubahan dari Black Dragon 1st Form adalah Silver Dragon yang memiliki Attack Power sebanyak 27.719 points dan Defense 1944 points. Silver Dragon bisa memanggil bala bantuan berupa monster Bell Jumbo.

Silver Dragon memiliki 8 Special Skill yang sama persis dengan Black Dragon 2nd Form. Dan pada saat kalian gagal dalam mengalahkan monster ini, dia siap berubah menjadi tugu peringatan kegagalan kalian.

Golden Dragon

Golden Dragon, Raid Black Dragon, Unison Server, Seal Online Blade of Destiny (BoD)
Perubahan random terakhir dari Black Dragon 1st Form adalah Golden Dragon. Monster ini merupakan Dragon terkuat dari Dragon-dragon lainnya karena memiliki Attack power 30.538 points dan Defense 2142 points.

Tidak ada yang berbeda dari sisi Special Skill, monster ini memiliki 8 Special Skill yang sama seperti Black Dragon 2nd Form dan Silver Dragon. Ketika kalian gagal mengalahkan Golden Dragon, semua anggota party KO, monster ini akan berubah menjadi patung yang bersimbol ejekan kepada masing-masing karakter kalian.

Black Dragon Final Form

Jika kalian berhasil alias tidak banyak yang KO ketika melawan salah satu perubahan dari Black Dragon 1st Form diatas, kalian akan menjumpai Black Dragon Final Form. Monster ini memiliki Attack Power yang sama dengan Golden Dragon, yaitu 30.538 points dan Defense 2142 points.

Ketika darah atau HP Black Dragon Final Form mencapai titik 1/10, dia akan memanggil bantuan yang berbentuk seperti pintu gerbang. Pintu gerbang ini memiliki total HP sebanyak 25.157.900 points dan tidak akan menyerang karakter kalian.
Pintu Gerbang, Raid Black Dragon, Unison Server, Seal Online Blade of Destiny (BoD)
Hanya saja, Defense dari pintu gerbang ini sangat tinggi. Oleh karena itu dibutuhkan kerjasama yang kompak antara hitter dan Apostle. Special Skill dari Black Dragon Final Form berjumlah 8 skill dan sama seperti Black Dragon 2nd Form, Silver Dragon, dan Golden Dragon.

Pada saat kalian berhasil mengalahkan pintu gerbang dan Black Dragon Final Form, monster ini akan memberikan sejumlah Box / Chest untuk dibawa pulang. Jumlah dari Box / Chest tergantung dari jumlah anggota party. Semakin banyak anggota party yang mengikuti Raid Black Dragon, semakin banyak pula chest yang didapat.

Black Dragon Final Form juga tidak mau kalah dengan Dragon-dragon lainnya. Ketika kalian gagal dalam mengalahkan Black Dragon Final Form, dia akan memberikan patung ejekan yang sedikit lebih bagus dropannya dari patung-patung sebelumnya.

Tips

Gunakan equipment yang memadai pada saat kalian ingin meyelesaikan Raid Black Dragon. Equipment dengan grade XG dan pet ODI sangat disarankan. Selalu fokus dengan area sekeliling kalian, karena trap dan special skill dapat membuat karakter kalian KO dengan seketika.

Siapkan berbagai jenis Red Potion dan juga Polymorph + Unmorph potion untuk memudahkan pengisian HP karakter. Pada saat Red Potion masih delay, gunakan Polymorph dan Unmorph potin agar HP kalian terisi kembali.

Salah satu Special Skill yang bisa menteleport karakter ke tengah-tengah map sangat merepotkan bagi job dengan Defense yang rendah seperti Apostle. Untuk itulah posisi Apostle sangat penting. Apostle bisa berdiri di dekat warp keluar dari map Raid Black Dragon.

Ketika Special Skill tersebut digunakan, langsung saja klik warp untuk keluar agar kalian tidak tersedot ke tengah area map. Sebelum Special Skill tersebut digunakan oleh Dragon, akan muncul lingkaran berwarna hitam bercorak dengan ukuran yang mengecil dan membesar atau sebaliknya.

Hati-hati dengan trap yang ditinggalkan oleh Bell mini, karena dapat merusak jalannya Raid ketika banyak karakter yang KO terkena jebakan tersebut. Kalian juga harus fokus dengan jebakan-jebakan lainnya yang sudah saya tulis diatas.

Pada saat melawan Black Dragon Final Form dan monster ini mensummon pintu gerbang, para Apostle harus siap siaga. Seketika pintu gerbang muncul di layar, gunakan skill Holy Force dan Holy Magic. Usahakan untuk fokus menyerang pintu gerbang tersebut terlebih dahulu.

Daftar Item yang bisa didapat dari Box / Chest Black Dragon Raid.

Sampai disini dulu pembahsan mengenai Raid Black Dragon di Unison Server kali ini. Semoga bisa sedikit menambah pengetahuan dan membantu pemain-pemain game online Seal Online Blade of Destiny lainnya dalam menyelesaikan Raid ini. Jangan lupa untuk Share artikel ini. Terima kasih. Love Seal.
Author Profile

About Bagi Resep

Lorem ipsum dolor sit amet, consetetur sadipscing elitr, sed diam nonumy eirmod tempor invidunt ut labore et dolore magna aliquyam erat.

0 Komentar

Posting Komentar