Update terbaru Ruined Elim di Seal Online Blade of Destiny
Seal BoD Journey - Melanjutkan artikel sebelumnya yang telah membahas Ruined Elim, pada postingan kali ini, saya akan menulis tentang map baru, Underground Cave yang juga merupakan bagian dari Update terbaru Seal Online Blade of Destiny.
Underground Cave
Underground Cave merupakan map yang baru diupdate pada 27 Maret lalu. Map ini merupakan tempat hunting atau leveling bagi plyaer-player yang ingin menaikkan levelnya sampai level may, yaitu level 251.
Area ini cukup luas dan dihuni oleh beberapa monster baru juga. Underground Cave merupakan perpanjangan dari update Ruined Elim. Ketika Baale atau Monster dari dimensi lain menyerang kota Elim, ras manusia lari dan bersembunyi di bawah tanah atau Underground ini.
Syarat Masuk Underground Cave
Sama halnya dengan Ruined Elim, tidak ada syarat khusus yang harus dipersiapkan atau dilakukan oleh player Seal BoD. Hanya saja, batas level minimal untuk menikmati update kali ini adalah level 251. Jadi, jika karakter kalian belum mencapai level tersebut, kalian belum bisa masuk ke Dimensi ini.
Cara Masuk Underground Cave
- Pertama-tama, carilah NPC Luna yang berada di Elim.
- Talk ke NPC tersebut, kemudian pergilah ke belakang menara pelatihan kota Elim.
- Masuk Warp Distorted Space yang berada disana dan kalian akan diteleport ke map baru.
- Carilah warp yang bernama To Temporary Shelter dan masuk kedalamnya.
- Kalian akan diteleport di suatu ruangan.
- Carilah Warp yang bernama To Underground Cave.
- Warp tersebut merupakan pintu masuk utama, kalian akan diteleport ke sebuah map yang lumayan besar.
Monster di Underground Cave
Nama Monster | Level | Element | Jumlah HP | Attack Power | Defense |
Another World's Piya | 244 | Darkness | 1.575.000 | 4200 | 1457 |
Another World's Beanie | 244 | Darkness | 1.575.000 | 4200 | 1457 |
Another World's Mushroom Boy | 244 | Darkness | 1.575.000 | 4200 | 1457 |
Another World's Straw Manikin | 244 | Darkness | 1.575.000 | 4200 | 1457 |
Alien Rascal Rabbit Gladiator | 244 | Darkness | 1.575.000 | 4200 | 1457 |
[Chief]A. World's Piya | 245 | Darkness | 3.937.500 | 5460 | 2186 |
[Chief]A. World's Beanie | 245 | Darkness | 3.937.500 | 5460 | 2186 |
[Chief]A. World's Mushroom Boy | 245 | Darkness | 3.937.500 | 5460 | 2186 |
[Chief]A. World's Straw Manikin | 245 | Darkness | 3.937.500 | 5460 | 2186 |
[Chief]A. Rascal Rabbit Gladiator | 245 | Darkness | 3.937.500 | 5460 | 2186 |
Another World's Taranshilop | 244 | Darkness | 2.625.000 | 6825 | 1536 |
Another World's Big Winged Bat | 244 | Darkness | 2.625.000 | 6825 | 1536 |
Alien Big Mouth Bat | 244 | Darkness | 2.625.000 | 6825 | 1536 |
[Chief]A. World's Taranshilop | 254 | Darkness | 6.562.500 | 8873 | 2303 |
[Chief]A. World's Big Winged Bat | 254 | Darkness | 6.562.500 | 8873 | 2303 |
[Chief]A. Big Mouth Bat | 254 | Darkness | 6.562.500 | 8873 | 2303 |
Bisa dilihat di tabel diatas, jenis-jenis Bale atau Monster yang menghuni Underground Cave. Disamping normal Monster, teradapat Chief atau bisa dikatakan sebagai Mini Boss dari normal Monster dengan total HP dan status dasar yang lebih besar.
Seperti inilah tempat hunting terbaru, Underground Cave yang diupdate oleh tim Seal Online Blade of Destiny. Semoga bisa bermanfaat dan jangan lupa untuk Share artikel ini. Terima kasih. Love Seal.
0 Komentar
Posting Komentar